Kunci Jawaban & Pembahasan BMR Bab 10 Kelas X

Buku Muatan Lokal Budaya Melayu Riau (BMR) K13 untuk Kelas X SMA/SMK/MA ditulis oleh Taufik Ikram Jamil, Derichard H. Putra, dan Syaiful Anuar. (foto: kosabudaya.id)

13. Mengganti pemimpin dapat dilakukan apabila pemimpin tiada boleh terpijak arang. Makna ungkapan tersebut yakni…

a. melanggar kepatutan atau tak taat hukum
b. merugikan orang lain tanpa menyesal
c. menghitamkan telapak kaki
d. memimpin tiada memiliki kuasa
e. memimpin dengan kekuatan

Bacaan Lainnya

Pembahasan:
Perilaku melanggar kepatutan dikatakan dalam ungkapan pemimpin tiada boleh terpijak arang. Pemaknaan arang bagi orang Melayu adalah benda yang tiada akan berubah warna jika dibasuh dengan air limau dan air mawar sekalipun. Maka ungkapan pemimpin tiada boleh terpijak arang dapat dimaknai seseorang pemimpin yang telah berbuat malu. Perbuatan malu tersebut bukan hanya dilakukan seorang pemimpin saja, tetapi juga berkenaan dengan anak dan istrinya.

Jawaban: a. melanggar kepatutan atau tak taat hukum

14. Pemimpin diharapkan mampu membimbing, melindungi, menjaga, dan menuntun masyarakat. Bimbingan tidak hanya untuk kepentingan hidup duniawi, tetapi juga…

a. ukhrawi
b. rohania
c. batiniah
d. individu
e. komunal

Pembahasan:
Kepada pemimpin diharapkan mampu membimbing, melindungi, menjaga, dan menuntun masyarakat. Bimbingan tidak hanya untuk kepentingan hidup duniawi, tetapi juga mencakup kepentingan untuk ukhrawi. Pemimpin demikian tentunya akan melahirkan kesejahteraan lahiriah serta batiniah bagi orang-orang yang dipimpin dan bangsa-bangsa lain yang ada dalam negeri yang ia pimpin.

Jawaban: a. ukhrawi

15. Pemimpin harus memiliki akal yang panjang dalam menyelesaikan suatu soalan. Penyelesaian tersebut dilakukan berdasarkan…

a.  kedudukan
b. kekayaan
c. pendidikan
d. kepintaran
e. keadilan

Pembahasan:
Pemimpin mesti memiliki akal yang panjang dalam menyelesaikan soalan yang dihadapi. Penyelesaian yang dilakukan didasari dengan keadilan dan tidak tergantung pada orang lain. Pemimpin cerdik terbentuk secara alami melalui perjalanan hidup seseorang, sehingga mampu menumbuhkan rasa kemandirian dan kecermatan dalam memimpin.

Jawaban: e. keadilan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *