Kunci Jawaban & Pembahasan BMR Bab 8 Kelas XI

Buku Muatan Lokal Budaya Melayu Riau (BMR) K13 untuk Kelas XI SMA/SMK/MA ditulis oleh Taufik Ikram Jamil, Derichard H. Putra, dan Syaiful Anuar. (foto: kosabudaya.id)

13.

Nama kapal dari ilustrasi kapal di atas adalah… 

Bacaan Lainnya

a. jung
b. perahu
c. biduk
d. lancang kuning
e. pompong

Jawaban: d. lancang kuning

14. Kapal lacang kuning digerakkan oleh layar yang disebut…

a. layar apit
b. layar agung dan topang
c. layar cucur
d. layar bubutan
e. layar batang

Pembahasan:
Kapal lancang kuning digerakkan oleh layar yang disebut layar agung dan layar topang, tetapi dapat juga didayung beramai-ramai. Dinamakan lancang kuning karena mengikuti pemaknaan lancang yang berarti melaju dan kuning dimaknai sebagai simbol daulat dan harkat martabat. Lancang Kuning digunakan petinggi kerajaan, sedangkan lancang digunakan rakyat biasa. Kapal ini menjadi simbol Provinsi Riau.

Jawaban: b. layar agung dan topang

15. Berikut adalah jenis-jenis kapal yang dikenal oleh orang Melayu, kecuali…

a. lancang
b. penjajab
c. pencalang
d. jung
e. kapal kato

Pembahasan:
Orang Melayu di Riau, mengenal banyak jenis kapal dengan namanya masing-masing, di antaranya adalah lancang, kotak, nadir, penjajab, pencalang, biduk, perahu, sampan, kapal, jung, dan pompong.

Kapal Kato adalah kapal milik Sultan Siak Sri Indrapura yang sudah ada sejak abad ke-20. Berbeda dengan kapal tradisional umumnya, Kapal Kato merupakan kapal besi berbahan bakar batu bara. Kapal dengan ukuran 12 meter dan berat 15 ton ini selalu dinaiki Sultan Siak saat berkunjung ke daerah-daerah kekuasaannya. 

Kapal kato bukanlah bagian dari kapal tradisional Melayu Riau.

Jawaban: e. kapal kato

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *